Please enter keywords
BPOM Dorong Pelaku UMKM Kuliner Gunakan Teknologi Pangan Steril
Kominfo Newsroom | GPRTV
Badan Pengawas Obat dan Makanan mengatakan bahwa pangan steril komersil merupakan salah satu langkah strategis untuk menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan hingga ke tingkat global, seperti yang diamanatkan Presiden Prabowo Subianto.
Kepala BPOM, Taruna Ikrar dalam Forum Koordinasi Nasional Pangan Steril Komersial menyebutkan, Indonesia memiliki sumber daya alam yang berlimpah yang dapat mendukung kebutuhan pangan, dan dengan sterilisasi pangan, maka masa kadaluarsa dapat diperlama, dan makanan tidak terbuang percuma.
Taruna juga menyebutkan dengan melakukan sterilisasi pangan maka aroma, kekhasan, serta resep dapat terjaga dengan baik dan menjadi potensi ekonomi yang besar untuk meningkatkan pertumbuhan UMKM di Indonesia.
terkait hal tersebut, salah satu pesan dari Presiden Prabowo adalah memperhatikan UMKM, termasuk UMKM pangan, karena merupakan salah satu modal untuk menjadi negara maju. Dia menyebutkan, dari uang negara sebesar 18.000 triliun rupiah per tahunnya, 50 persen datang dari UMKM.
Oleh karena itu, BPOM mendukung UMKM pangan dalam hal sterilisasi, dengan cara memberikan pendampingan teknologi serta pemberian sertifikat cara pembuatan pangan yang baik.
There are no reviews yet.